Minggu, 18 September 2011

CARA BEKERJA DENGAN BINATANG PERCOBAAN


CARA BEKERJA DENGAN BINATANG PERCOBAAN
* PENDAHULUAN
Cara memperlakukan binatang :
1. Kelinci dan marmot
Jangan sekali-kali memegang telinga kelinci karena syaraf dan pembuluh darah dapat terganggu
2. Tikus dan mencit
Umumnya tikus dan mencit selalu berusaha menggigit bila dikendalikan, sehingga perlu didekati dengan hati-hati. Hewan ini ditangkap pada ekornya, kemudian ditempatkan pada bahan kasar.
* CARA MEMBERI KODE BINATANG
Identifikasi binatang yang terdapat dalam suatu kelompok atau kandang, diperlukan suatu kode. Cara pemberian kode dapat digunakan larutan 10% asam pikrat dalam air dengan sebuah sikat atau kuas. Punggung binatang dibagi menjadi tiga bagian :
a. Bagian kanan menunjukkan angka satuan
b. Bagian tengah menunjukkan angka puluhan
c. Bagian kiri menunjukkan angka ratusan



* PEMBERIAN OBAT
Ø Pemberian per-oral
Pemberian obat-obat dalam bentuk suspense, larutan,atau emulsi pada tikus dilakukan dengan jarum suntik ujung tumpul (bentuk bola). Pegang hewan uji seperti lazimnya, masukkan kateter polietilen (panjang 2-3 cm) dengan jarum tumpul yang berisi larutan, suspense atau emulsi melalui mlut dengan cara menelusuri searah tepi langit-langit kea rah belakang sampai esophagus. Semprot senyawa uji secara pelan-pelan. Setelah selasai tarik perlahan-lahan alat tersebut.
Ø Pemberian intravena
Pemberian intravena dapat dilakukan sebagai berikut, masukkan hewan uji kedalam holder, masukkan ekor ke dalam air hangat (dilatasi vena lateralis). Setelah vena melebar, pegang ekor mencit dengan kuat dengan posisi vena berada di sebelah atas. Tusukkan jarum suntik no 24 sejajar dengan vena kurang lebih 1 cm. Semprotkan larutan uji perlahan-lahan. Setelah itu tarik pelan, dan tekan tempat suntikan dengan kapas beralkohol.S
Ø Pemberian intraperitonial
Pegang tikus/mencit pada ekornya dengan tangan kanan biarkan kaki depan mencengkram anyaman kawat. Dengan tangan kiri jepitlah tengkuk tikus atau mencit diantara jari telunjuk dan jari tengah (bias juga dengan kaki telunjuk dan ibu jari). Pindahkan ekor tikus dan tangan kanan ke jari kelingking tangan kiri. Pegang tikus/mencit tersebut dengan kulit punggung dijepit, sehingga daerah perut terasa tegang. Basahi daerah perut dengan kapas beralkohol, tusukkan jarum no 18 sejajar dengan salah satu kaki pada daerah kurang lebih 1 cm diatas kelamin. Semprotkan larutan uji pelan-pelan pada abdominal area, setelah selesai tarik jarum suntik dan tekan tempat suntikan dengan kapas beralkohol. Yang diperhatikan adalah penyuntikan jangan sampai kena hati, kandung kencing atau usus. Rongga perut terletak antara kandung kencing dan hati.
Ø Pemberian intramuscular
Dilakukan dengan cara memegang mencit seperti gambar III D. Dengan bantuan teman, usap daerah otot paha posterior dangan kapas beralkohol. Suntikkan larutan, setelah selasai cabut pelan-pelan alat tersebut dan tekan tempat suntikan dengan kapas beralkohol.
Ø Pemberian sub kutan
Dikerjakan dengan cara memegang mencit seperti gambar III C. Melalui sela-sela jepitan pada tengkuk, suntikan cairan ke bawah kulit.



0 komentar: